Resep Bola-Bola Kentang Ayam Yang Gurih

Kira-kira mau buat cemilan sehat untuk anak apa lagi yah bun....Hmm gimana kalau kita coba buat bola-bola kentang ayam.. Untuk membuatnya anda bisa intip resepnya lalu siapkan bumbu-bumbu yang digunakan lalu ikuti langkah atau cara membuatnya. Berikut adalah resepnya, selamat mempraktekkan yah and happy cooking bunda..


Bahan:
  • 600 gram daging ayam (cincang halus)
  • 100 gram tepung sagu
  • 2 tangkai seledri (di cincang halus)
  • 4 sendok makan kecap asin
  • 6 siung bawang putih (cincang halus)
  • ½ sendok makan merica halus
  • 1 sendok teh garam
  • 2 butir telur
  • Margarin (untuk menumis)
Bumbu bola kentang goreng
  • 500 gram kentang ( yang telah dipotong dadu dan digoreng)
  • 6 siung bawang putih (diiris tipis)
  • 1 sendok teh merica hitam bubuk
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 6 sendok makan sasus tiram
  • 2 tomat merah (di potong)
  • Garam secukupnya
  • Minyak secukupnya
Cara Membuatnya
  1. Langkah pertama dalam resep membuat bola kentang goreng adalah haluskan kentang yang telah di goreng.
  2. Tempatkan kentang yang telah di haluskan ke dalam mangkuk besar.
  3. Masukkan tepung sagu, kemudian campurkan secara merata
  4. Setelah merata masukkan ayam cincang, seledri, kecap asin, merica bubuk, garam dan juga telur ayam.
  5. Aduk secara merata, hingga bahan tercampur dengan sempurna.
  6. Masukkan bumbu-bumbu seperti tomat, bawang putih, saus tiram, dan garam.
  7. Setelah tercampur secara merata, siapkan plastik untuk tangan
  8. Bentuk adonan kentang menjadi bola bola kecil dengan diameter kurang lebih satu cm.
  9. Setelah teebentuk bola, gulingkan bulatan bola ke dalam tepung kemudian ke dalam telur dan kemudian ke dalam adonan tepung lagi dan kembali pada telur dan baru bisa di goreng.
  10. Panaskan minyak, dan goreng bola-bola kentang hingga berwarna coklat keemasan

Blogger
Disqus

Tidak ada komentar